Manusia Sebagai Mahluk Individu dan Sosial

Minggu, 25 Maret 2012

A. Hakikat manusia sebagai mahluk individu dan sosial
            Hakikat mahluk individu yaitu mahluk yang berarti satu kesatuan yang paling terkecil dan terbatas ,Individu dalam hal ini adalah seorang manusia yang tidak hanya memiliki peranan-peranan yang khas di dalam lingkungan sosialnya, melainkan juga mempunyai kepribadian serta pola tingkahlaku tentang dirinya, lain halnya dengan mahluk sosial  yaitu mahluk yang saling membantu satu sama lainnya dengan masyarakat sekitar nya , karna pada hakikatnya manusia itu diciptakan untuk saling membantu satu sama lainnya , keegoisan biasanya jarang di terima dalam kelompok sosial ini malah di asing kan karna egonya, dalam mahluk sosial ini perlunya interkasi yang cukup dan komunikasi yang baik agar terciptanya mahluk ssosial yang di idamkan .


B. Peranan mahluk sebagai mahluk individu dan sosial
         Sebagai mahluk hidup yang berada di muka bumi ini keberadaan manusia adalah sebagai mahluk individu dan mahluk sosial, dalam asrti manusia senantiasa tergantung dan atau berinteraksi dengan sesamanya. Dengan demikian, maka dalam kehidupan lingkungan sosial manusia senantiasa terkait dengan interaksi antara individu manusia, interaksi antar kelompok, kehidupan sosial manusia dengan lingkungan hidup dan alam sekitarnya, berbagai proses sosial dan interaksi sosial, dan berbagai hal yang timbul akibat aktivitas manusia seperti perubahan sosial.

C. Dinamika Interaksi Sosial
          Dinamika interkasi  merupakan suatu kelompok sosial  yang saling berimbal balik , terdiri dari dua atau lebih individu yang memiliki hubungan secara jelas antara anggota satu dengan yang lain yang dapat berlangsung dalam situasi yang dialami secara bersama.  Dinamika ini juga dapat didefinisikan sebagai konsep yang menggambarkan proses kelompok yang selalu bergerak, berkembang dan dapat menyesuaikan diri dengan keadaan yang selalu berubah-ubah.

 D. Dilema antara  kepentingan individu dan kepentingan masyarakat
         Dilema antara  kepentingan individu dan kepentingan masyarakatini berarti kebimbangan memilih antara kepentingan individu atau kepentingan masyarakat , kebanyakan dijaman sekarang ini banyak yang mementingkan kepentingan individu (pribadi)  dibandin kepentingan masyarakat , apalagi dikota kota besar yang sifat warganya individualisme , banyak keegoaan yang didalam mansuia moderen lain halnya dengan masyarakat desa yang sifatnya kekeluargaan , dari sifat kekeluargaan itulah yang dapat menimbulkan  sifat kebersamaan atau bermasyarakat, maka dari tiu masyarakat kota harus banyak belajara dari cara kekeluargaan pada masyarakat desa

0 komentar:

Posting Komentar

 
Place to Share of Knowledge © 2011 | Designed by RumahDijual, in collaboration with Online Casino, Uncharted 3 and MW3 Forum